Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini

1 Tawarikh 12:1-17 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)

1. Ketika Daud melarikan diri dari Raja Saul, ia mengungsi ke Ziklag. Banyak pejuang yang setia dan berpengalaman datang bergabung dengan Daud.

2. Mereka dari suku Benyamin seperti Saul. Mereka pandai memanah dan mengumban -- baik dengan tangan kanan maupun dengan tangan kiri.

3-7. Pemimpin mereka adalah Ahiezer dan Yoas anak-anak Semaa dari Gibea.Inilah pejuang-pejuang itu:Yeziel dan Pelet anak-anak AzmawetBerakha dan Yehu orang AnatotYismaya orang Gibeon, pejuang terkenal yang menjadi salah seorang pemimpin kelompok “Tridasawira”.Yeremia, Yahaziel, Yohanan dan Yozabad orang GederaEluzai, Yerimot, Bealya, Semarya dan Sefaca orang HarufiElkana, Yisia, Azareel, Yoëzer dan Yasobam dari kaum KorahYoëla dan Zebaja anak-anak Yeroham orang Gedor.

8. Pada waktu Daud berada di tempat berkubu di padang gurun, banyak pejuang terkenal dan berpengalaman dari suku Gad datang bergabung dengan dia. Mereka adalah pejuang-pejuang yang sangat mahir memakai perisai dan tombak; mereka kelihatan berani-berani seperti singa dan gerak mereka gesit seperti rusa.

9-13. Inilah nama-nama mereka yang disusun menurut pangkat: Ezer, Obaja, Eliab, Mismana, Yeremia, Atai, Eliel, Yohanan, Elzabad, Yeremia, Makhbanai.

14. Sebagian dari orang-orang Gad itu adalah perwira-perwira tinggi yang mengepalai 1.000 orang; sebagian lagi adalah perwira-perwira yang mengepalai 100 orang.

15. Pernah terjadi pada bulan satu, ketika Sungai Yordan sedang banjir perwira-perwira itu menyeberangi sungai itu dan mengusir penduduk lembah-lembah baik yang di sebelah timur maupun yang di sebelah barat sungai itu.

16. Suatu waktu sekelompok orang dari suku Benyamin dan Yehuda pergi ke kubu tempat tinggal Daud.

17. Daud menemui mereka dan berkata, “Kalau kalian datang sebagai kawan untuk menolong saya, silahkan bergabung dengan kami. Kami menyambut kalian dengan senang hati. Tetapi kalau kalian bermaksud mengkhianati saya kepada musuh, sekalipun saya tidak berbuat jahat kepada kalian, Allah yang disembah leluhur kita mengetahuinya, dan Ia akan menghukum kalian.”